Senin, Juli 18, 2016

UNGGUL DISEGALA BIDANG

 (Mazmur 126:1-6)
TUHAN TELAH MELAKUKAN PERKARA BESAR KEPADA  KITA MAKA KITA BERSUKACITA (AYAT 3)
Tuhan mengetahui keinginan anda! Dan Tuhan senang melihat anda berhasil meraih keinginan tersebut. Itulah sebabnya Tuhan mengaruniakan kasih dan Kuasa-Nya yang dahsyat dan ajaib mendukung anda. Tuhan hadir untuk anda. KehadiranNya memulihkan, memperlengkapi, memberi bimbingan sekaligus mendukung saudara menuju impian saudara. Dengan hikmat Tuhan yg luar biasa, anda dengan segera menemukan minat dan karunia anda yg sebenarnya sehingga anda focus didalam kelebihan anda. Selain itu Tuhan akan menunjukkan kelemahan anda supaya anda bergegas memperbaikinya. Selanjutnya Tuhan akan menggerakkan anda menjadi terdepan dalam meraih peluang yang tersedia. Tidak cukup dengan itu Roh kudus segera mengingatkan anda agar luput dari ancaman yang sedang mengintai anda. Intinya, Tuhan Yesus Kristus memberi diri-Nya supaya anda unggul dan menjadi pemenang, Haleluya ( Mazmur 60:14)
Oleh sebab itu kita perlu memahami 3 hal penting utk dilakukan supaya menjadi pribadi yang unggul dan menjadi pemenang, yaitu:
Pertama, Lakukan saja segala sesuatu selaras dengan cara Tuhan dan tujuan Tuhan. Jangan biarkan pertimbangan-pertimbangan pengalaman, metode muktahir dan filsafat-filsafat duniawi mempengaruhi anda. Jangan biarkan kemilau semu bidang lain membelokkan anda dari focus anda.
Anda akan melihat Tuhan bekerja untuk anda, dengan sukses yang tak terduga.
Kedua, Layani saja Tuhan didalam seluruh perjuangan dan cara kerja anda, Ingatlah anda dipanggil untuk menjadi teladan dalam seluruh aktifitas sosial anda. Keberhasilan anda merupakan salah satu kehendak Tuhan untuk menjadi alat kemuliaan bagi Nama-Nya. Anda dirancang bukan menjadi orang yang biasa-biasa, melainkan untuk menjadi orang yang unggul diatas-rata-rata.
Ketiga, Peliharalah keintiman dengan Bapa Sorgawi. Jangan sampai anda menabur antipati yg tidak masuk akal, sebab hal itu menjadi penghalang besar bagi anda. Ingatlah, sukses membutuhkan peran serta orang lain. Sekali anda menabur antipati, anda akan segera menuai hal yang sama dari orang lain. Perjalanan sukses anda akan terganggu karena kehilangan dukungan. Campur tangan Tuhan dalam perjalanan sukses anda tidak dapat dipisahkan dari kualitas hubungan annda dengan orang lain. Sebab itu luruskan motivasi anda, tuluskan niat anda, maka sukses dan keunggulan akan menjadi milik anda.
Dalam nats renungan hari ini dikatakan, kita bersukacita karena Tuhan sudah melakukan perbuatan besar bagi kita. Perbuatan besar itu adalah sukses. Sukses besar pasti menimbulkan sukacita besar, Haleluyah!!!. Selamat menikmati keunggulan dan Maju terus didalam Tuhan Yesus Kristus, Amin.

Tidak ada komentar:

Kunci utk Menang

Shaĺom, Selamat pagi. Selamat menikmati pembebasan oleh kuasa Salib Kristus.  *Salib Kristus* adalah bentuk kemenangan nilai kristiani terha...