Rabu, Maret 09, 2016

NIKMATILAH SAAT YANG INDAH

IBRANI 10:19-36
Dan marilah kita saling memperhatikan supaya kita saling mendorong dalam kasih dan dalam pekerjaan baik (24)
Semakin maju zaman semakin besar pula tantangan orang beribadah. Technologi komunikasi yang semakin modern juga sangat mempengaruhi animo umat utk hadir digereja. Pemahaman yang keliru tentang esensi dan tujuan beribadah semakin menyimpang. Umat semakin lupa bahwa ibadah itu berdimensi dua, yakni membangun hubungan dengan Tuhan sebagai tanda syukur atas segala karunia berkat yang dia terima, yang kedua membangun persekutuan bersama semua orang percaya yang hadir didalam gereja. Bersekutu artinya sepakat merubuhkan sekat-sekat sosial dan sepakat membangun pemahaman bahwa "engkau dan aku adalah tubuh Kristus. Aku membutuhkan kamu dan kamu pasti  membutuhkan aku, mari kita bersam-sama". Beribadah berarti menyapa Tuhan dan menyapa sesama. Orang yang datang beribadah harus semakin lepas, bebas dan damai bahagia. Rasa takut lenyap, pengharapannya bangkit, dia dihargai. Dia diterima dan belajar memberi, (1 Korintus 5,4; 2 Kor 5:14-19, Galatia 3:27-29).
Silhouettes, Person, District, Human Chain, Human
Ibadah tanpa pengertian, tidak akan menyukakan Tuhan. Pengakuan dan pengetahuan tentang Tuhan sebagai Allah Yang Mahabesar dan sebagai Pemilik otritas untuk segala hal, haruslah disertai dengan pemahaman akan kehadiran-Nya didalam ibadah. Sukacita dan sorak sorai dalam ibadah, harus dibangun diatas dasar pemahaman bahwa menjadi umat Allah itu bukan karena kebetulan, bukan pula tanpa tujuan. Menjadi umat Allah adalah Tujuan Allah untuk memuliakan nama-Nya. Dan menjadi umat Allah hanya oleh Kasih dan Anugerah dari Tuhan Yesus Kristus. Tuhan Yesus Kristus yang berinsiatif mengurapi kita sehingga layak menghampiri hadiratNya. Itulah sebabnya setiap orang Kristen harus bertobat kemudian bertindak menyenangkan hati Tuhan yang sudah memberkati kita dalam segala sesuatu (Filipi 4:18-20). 
Bagaimanakah ibadah yang menyenangkan hati Tuhan tersebut?
Ibadah yang menyukakan hati Tuhan adalah ibadah yang dilakukan dengan hati yang murni dan penuh pengertian. Menyelenggarakan Ibadah bukan sekedar mengikuti tradisi, tetapi membiarkan Rohkudus berkarya. Ada kegerakan Rohkudus didalam setiap ibadah. Ada urapan kemudian terjadi pemulihan. Kegerakan rohkudus  terlihat bukan dari ritme nyanyian yang dikumandangkan melainkan saat jemaat hanyut dalam pembaharuan oleh sungai lawatan Allah. Ibadah yang menyukakan hati Tuhan adalah ibadah yang diselenggarakan dengan sungguh-sungguh dan penuh syukur atas Karya Keselamatan Allah. Dalam ibadah yang seperti ini kita dapat menyapa Allah dengan sikap hormat, menyapa sesama dengan kasih. Segala dosa diakui kemudian mengambil keputusan untuk meninggalkan. Segala bentuk penghalang kebersamaan antar jemaat dideteksi kemudian disingkirkan. Ibadah harus bebas dari segala usaha penyelewengan. Yang melayani dan yang dilayani sama-sama melepaskan ego dan status sosialnya. Dihadapan Tuhan yang disembah saat ibadah, semuanya sama, tujuannya sama pula, haleluya (Wahyu 4:8b).
Bagaimanakah respon orang Kristen terhadap ibadah? Ibadah itu membawa kelegaan, kebebasan dan sukacita. Ibadah harus menggerakkan umat utk hidup dalam persaudaraan. Menyapa Tuhan dan menyapa sesama bukan lagi kewajiban melainkan sebagai kebutuhan. Semakin maju zaman, semakin modern tehnologi manfaat dan kuasa ibadah itu semakin fundamental. Dengan demikian tawaran dunia yang menggiurkan dapat dikalahkan. Itulah sebabnya semua warga jemaat dipanggil mengemban tugas mengembalikan makna ibadah yang sesungguhnya. Itu berarti, dasar dan tujuan beribadah hanya mengagungkan kebesaran dan kebaikan Allah. Semakin dalam kita memahami dan menghayati tujuan persekutan, semakin dalam pula kita mengalami, menyelami dan mengerti kebaikan Tuhan. Dengan demikian saat ibadah, Tuhan dimuliakan, kita dibebaskan, persekutuan antar jemaat semakin indah membahagiakan. Pulang ibadah dipenuhi sukacita dan saat melakukan kegiatan ditengah dunia pasti semakin antusias penuh insfirasi, Haleluya. AMIN.



Setelah membaca 'renungan ini', berteduh dirilah sejenak. Kemudian naikkanlah doa permohonan dan doa syafaat. Setelah itu nikmatilah iklan tersedia. Bandingkanlah harga dengan yg ditempat lain. Dan belanjalah barang yang sangat kamu perlukan. YCbu



Kunci utk Menang

Shaĺom, Selamat pagi. Selamat menikmati pembebasan oleh kuasa Salib Kristus.  *Salib Kristus* adalah bentuk kemenangan nilai kristiani terha...