Kamis, April 14, 2016

Sukses dengan Cara Luhur

2 Samuel 1 : 1-16
Kemudian berkatalah Daud kepadanya: “Bagaimana? Tidakkah engkau segan mengangkat tanganmu memusnahkan orang yang diurapi Tuhan?” (ayat 14)
Nats di atas merupakan sebuah cerita tentang orang muda. Seorang pemuda penuh angan dan ambisi. Sukses dan nama besar adalah tujuan hidupnya. Sebuah tujuan hidup yang menurutnya pasti membuatnya terhormat jadi pahlawan. Dan cara mencapai tujuannya, ialah: “halalkan segala cara untuk mencapai tujuan.”
Kematian Raja Saul merupakan peluang besarnya. Orang muda itu  mengetahui Daud teraniaya dan nyawanya terancam karena ulah raja tersebut. Sebab itu orang  muda membawa “berita baik” dan berlagak menjadi pelakunya. Ia berasumsi, cara berhasil menurut Daud tentu sama dengan caranya yang penuh dosa. Dia yakin perbuatannya pasti menyenangkan Daud dan upah yang akan diterimanya akan menjadi langkah pertama guna mencapai tujuannya. Dengan gembira ia menemui Daud dan menyampaikan berita dan menyebut diri sebagai pelaku yang berjasa. Tetapi sungguh tak disangka, cara berpikir Daud berbeda dengan cara berpikirnya yang buruk. Daud memang ingin berhasil, tetapi sukses harus dicapai melalui proses yang baik. Daud menangis ketika mendengar orang yang ingin membinasakannya binasa. Daud meratap saat mendengar penghalangnya tewas terhina. Amarahnya meluap kepada orang muda yang merasa diri berjasa. Daud membinasakan orng muda yg menganggap pahala membunuh orng yg diurapi Tuhan. Orang muda dengan pola piker menyimpang gagal menggapai cita-cita. Sementara Daud yg taat pada cara Bapa melenggang karena mengijinkan Tuhan berkarya.
Sukses memang harus tetapi harus diraih dengan cara benar. Status yang lebih baik dapat diraih dengan terus melengkapi diri taat dan menganut metode Tuhan. Walau membutuhkan proses tetapi hasilnya pasti maksmumKesejatian serta kebesaran seseorang diukur dari caranya mencapai tujuan. Bahkan setiap tujuan yg baik harus mengindikasikan iman. Bagaimana cara supaya kita selalu mampu menganut cara yang benar tersebut?
Ketaatan kepada Tuhan dan firman-Nya merupakan satu-satunya jawaban untuk sebuah kehidupan yg lebih baik. Bahkan menjadi pondasi keberhasilan setiap orang sehingga tetap tenang dan sejahtera dan terus semangat serta termotivsi melakukan bagiannya. Oleh sebab itu, bagaimanapun kondisinya dan seberat apapun tantangannya. 0rang Kristen tidak boleh kehilangan nilai dan caranya Tuhan.  Ingatlah, ketaatan dan pengharapan membuat seseorang melihat yang tidak kelihatan, membuat yang mustahil menjadi kenyataan, menjadi obat yg sangat manjur jika disertai dengan kemurahan hati dan kerelaan berbagi.
Ada dua kebiasaan buruk yg sering kita temukan bahkan sering menggoda utk kita lakukan.. yaitu ‘cari muka’ dan mendiskreditkan saingan potensial. Keduanya gampang dilakukan dan instan, namun mencelakakan, gagal dan mengancurkan sama seperti orang muda tersebut.
Saudara, walau zaman sudah maju, ketulusan dan kejujuran tak pernah ketinggalan zaman. Nilai dan aturan Tuhan masih tetap menjadi andalan terdepan mencapai tujuan  yang dikenan Tuhan. Meskipun dikanan-kiri banyak orang menganut cara mencapai tujuan yang menyimpang, jangan goyah tetapi tetaplah tenang. Tetaplah ada di proses dan rangan Dia yang Maha Pasti, sabarlah menanti dan lihatlah mentari keberhasilan akan membuatmu berseri,........ AMIN.

Kunci utk Menang

Shaĺom, Selamat pagi. Selamat menikmati pembebasan oleh kuasa Salib Kristus.  *Salib Kristus* adalah bentuk kemenangan nilai kristiani terha...