Selasa, Maret 07, 2017

Cerdas, Benar dan Semangat

Yeremia 7:1-11
Masakan kamu mencuri, membunuh, berzinah dan bersumpah palsu, membakar korban kepada Baal dan mengikuti allah lain yang tidak kamu kenal,
kemudian kamu datang berdiri di hadapan-Ku di rumah yang atasnya nama-Ku diserukan, sambil berkata: Kita selamat, supaya dapat pula melakukan segala perbuatan yang keji ini!
Sudahkah menjadi sarang penyamun di matamu rumah yang atasnya nama-Ku diserukan ini? Kalau Aku, Aku sendiri melihat semuanya, demikianlah firman TUHAN."
Ada masa masa gelap didlm kehidupan umat Tuhan pada jaman Yeremia. Saat itu orang percaya memberhalakan 'bait Allah' dan percaya bahwa hanya dengan bersumpah demi bait Allah, atau hanya karena ada bait Allah di Yerusalem, maka perkenanan Tuhan pasti turun. Sementara itu mereka terus menerus mengerjakan perkara-perkara yg tdk berkenan dihadapan Tuhan... Mereka berfikir, hanya karena ada bait Allah disitu, atau hanya karena ada simbol simbol kekristenan dirumah tangga orang percaya spt kayu salib, gambar gambar rohani, atau lagu lagu pujian... maka Tuhan pasti  akan menyertai hidup mereka... Saya kenal satu orang, dirumahnya dinyalakan CD rohani 24 jam dgn pengertian supaya selalu ada puji pujian dlm rumah tsb, tapi bukan manusia yg menaikan puji pujian, itu hanya cassette atau tape yg diputar berulang ulang. beberapa tahun yg lalu saya dengar orang tsb di tangkap dan dipenjarakan karena kasus korupsi yg merugikan negara milliaran rupiah.
Hal yg sama yg Tuhan peringatkan kpd kita pagi ini, jgn percaya kpd kebohongan yg sama spt yg berseru seru pada jaman Yeremia: 'ini bait TUHAN... Bait TUHAN... Bait TUHAN...' sebaliknya Tuhan dgn tegas berkata diayat 5: "...Perbaikilah tingkah langkahmu dan perbuatanmu, maka Aku mau diam bersama-sama kamu di tempat ini."
Jika saudara perhatikan didlm seluruh kebenaran Firman Tuhan, TUHAN selalu berkata: 'jadilah saksiKu... engkau akan menjadi saksiKu...' sedangkan hari hari ini anak anak Tuhan menyalah artikan dgn berkata 'bersaksi bagi TUHAN...' Memang tdk salah utk 'BERSAKSI' tapi itu bisa dibuat buat, bisa dipelajari dan bisa disandiwarakan...bahkan sering kali bisa menjadi batu sandungan... Hal ini juga benar bagi para Pengkhotbah dan hamba hamba Tuhan spt saya sendiri... akan tiba saatnya Firman Tuhan yg keluar lewat bibir kita akan ditabrakan dgn perbuatan dan tingkah laku kita sendiri... pada saat itu, masihkah orang lain melihat Tuhan melalui hidup saya?  Yg Tuhan tuntut dari kita adalah 'menjadi saksi' dimana seluruh hidup kita, bukan hanya mulut ku yg memberitakan tentang Kristus... itulah bedanya menjadi saksi dan bersaksi...

Jadilah saksi yg benar... jika engkau mau berbangga demi bait Allah, tunjuklah kpd dirimu sendiri dan katakan dihadapan cermin sambil menunjuk dirimu sendiri: Engkau Bait Allah... Bait Allah... Bait Allah... sebab Roh Allah tinggal didlm dirimu...

Kunci utk Menang

Shaĺom, Selamat pagi. Selamat menikmati pembebasan oleh kuasa Salib Kristus.  *Salib Kristus* adalah bentuk kemenangan nilai kristiani terha...