Kamis, Juni 08, 2017

KAU SANGAT PERLU TUHAN

Obaja 1:1-4 "...Penglihatan Obaja. Beginilah firman Tuhan ALLAH tentang Edom — suatu kabar telah kami dengar dari TUHAN, seorang utusan telah disuruh ke tengah bangsa-bangsa: "Bangunlah, marilah kita bangkit memeranginya!" —
Sesungguhnya, Aku membuat engkau kecil di antara bangsa-bangsa, engkau dihinakan sangat.
Keangkuhan hatimu telah memperdayakan engkau, ya engkau yang tinggal di liang-liang batu, di tempat kediamanmu yang tinggi; engkau yang berkata dalam hatimu: "Siapakah yang sanggup menurunkan aku ke bumi?"
Sekalipun engkau terbang tinggi seperti burung rajawali, bahkan, sekalipun sarangmu ditempatkan di antara bintang-bintang, dari sana pun Aku akan menurunkan engkau, — demikianlah firman TUHAN..."

Pada saat Ribka mengandung 2 orang bayi kembar, kedua orang bayinya bergulat didlm kandungan, dan Ribka bertanya kpd Tuhan, apa yg terjadi, Tuhan menjawab, 'dua bangsa ada dlm rahimmu...' Kedua bangsa inilah yg merupakan anak anak Ishak yg lahir dari satu rahim, yaitu Yakub yg menjadi bangsa Israel dan Esau yg menjadi bapak Edom atau sekarang Yordania. Mereka berdua lahir dari satu rahim, satu keturunan...

Tapi persaingan diantara keduanya tdk mudah dilerai... Edom masih membenci dan mengharap harapkan kehancuran bagi Israel sebab kekecewaan yg terlalu mendalam dan kebencian terhadap saudaranya...

Tapi yg penting utk diperhatikan disini adalah awal atau cikal bakal kehancuran Edom, coba perhatikan baik baik,... pada umumnya manusia akan condong utk mengusahakan, mengerjakan perbaikan perbaikan pada sisi lemah yg dia miliki, sedemikian rupa sampai sampai dia terlalu focus akan sisi lemahnya... sebaliknya juga ada yg terlalu puas dgn sisi kuat atau kelebihannya sendiri sampai sampai dia begitu membanggakan kekuatan atau kelebihannya sehingga lupa, bahwa pada sisi kuatnya sekalipun, ada celah yg perlu diperhatikan, itulah sebabnya kita perlu Tuhan, bahkan di area yg kita sendiri merasa kuat...

Ketika manusia begitu bangga dan puas akan sisi atau area kuatnya sendiri, maka hal itu menjadi celah utk tumbuhnya keangkuhan... Serentetan nama nama besar telah mencatatkan hidupnya didlm sejarah:
- Kejatuhan Napoleon adalah karena dia merasa terlalu kuat bahkan mulai menantang ketimur dan barat, dia lupa kekuatannya ternyata terbatas...
- sebelum Hitler digulingkan, dia memimpin Jerman berperang melawan sekutu America dan Soviet Union pada saat yg bersamaan, dia tdk sadar bahwa kekuatan negara Jerman sangat terbatas...
- Yuri Gagarin hancur dan menghabisi careernya sbg Astronaut pada saat puncak yg seharusnya menjadi keberhasilan bukan kehancuran baginya...

Mereka semua lupa, bahwa di posisi dan di area kuat dan kehebatannya sekalipun, ada titik lemah yg mereka perlu pertolongan, dan dibutuhkan kerendahan hati utk mengakui kekurangan atau kelemahan diarea kuat kita...

Coba lihat kembali perkataan Firman Tuhan tentang Edom:
"...Keangkuhan hatimu telah memperdayakan engkau, ya engkau yang tinggal di liang-liang batu, di tempat kediamanmu yang tinggi; engkau yang berkata dalam hatimu: "Siapakah yang sanggup menurunkan aku ke bumi?"
Sekalipun engkau terbang tinggi seperti burung rajawali, bahkan, sekalipun sarangmu ditempatkan di antara bintang-bintang, dari sana pun Aku akan menurunkan engkau, — demikianlah firman TUHAN..."

Pagi ini Firman Tuhan mengajarkan dan mengingatkan kita utk merendahkan diri sekali lagi dan mengakui kitapun perlu Tuhan diarea area yg sebenarnya menjadi area kuat kita...

Saudara yg biasa berkotbah, biasa menjadi worship leader,... kita tetap perlu Tuhan utk dilayakkan melayani Dia...
Saudara yg kaya raya dan berhikmat utk cari uang, kita tetap perlu hikmat Tuhan utk melangkah...
Apapun alasannya, saya perlu Tuhan disetiap aspek hidup saya... spt itulah seharusnya doa dan pengakuan anak anak Tuhan.

Tidak ada komentar:

Kunci utk Menang

Shaĺom, Selamat pagi. Selamat menikmati pembebasan oleh kuasa Salib Kristus.  *Salib Kristus* adalah bentuk kemenangan nilai kristiani terha...